Pages - Menu

Sabtu, Maret 17, 2012

BELAJAR DAN SEBUAH KESEMPURNAAN YANG FANA

Ketika kau mencari kesempurnaan maka yang tersisa dari dirimu adalah keegoisan diri dan keinginan untuk menguasai. Itu yang terjadi di hari yang seharusnya kita saling memahami dan memaknai setipa perjalanan hidup. Terlalu mudah untuk menjadi seorang yang tak yang acuh dan selalu mementingkan diri di saat rasa kekeluarggan adalah satu rasa penting dalam menjalani hidup di dunia yang fana ini.

Aku berjalan memutari jejak yang sering kulewati , tepat di bawah mentari yang terik atau rintik hujan yang setiap kali membasahi ku, mencoba menghentikan langkah namun tak kuasa menguasai pikiran ku untuk berhenti. Aku melihat ke sekitar tentang bagaimana setiap orang memiliki takdir yang berbeda. Berdiri diantara dua lingkar yang seakan terus memaksaku untuk memihak namun aku tetap lah aku. Takkan tergoyahkan.

Saat semua orang berbisik seakan merahasiakan apa yang ia ketahui aku hanya bisa diam, dalam kesunyian aku berharap ada seorang bahkan lebih yang mau mangikuti arahku. Namun kenyataannya aku tetap berjalan sendiri dengan cara ku sendiri.

Kehidupan sepertinya jadi faktor yang mendorong setiap orang memiliki pemikiran yang sama, yaitu mencari kesempurnaan. Di sinilah kita belajar untuk memahaminya, bahwa apa yang namanya kesempurnaan layaknya sebuah kata tak berguna yang seakan menjadi bom waktu yang kan selalu berusaha membuat kita terjebak dalam keegoisan diri.

Dan belajarlah seperti angin, bukan mencari hasil. Namun liatlah dan maknai setiap proses yang kita jalani dalam hidup. Tentang bagaimana sebuah mimpi besar terus menunggu kita untuk berlari bersama. Belajar adalah tentang proses saling memberi bukan proses untuk saling mengalahkan. Belajar adalah proses dari orang yang dungu menjadi seorang yang dapat mengubah sebuah pemikiran tentang hidup. Belajar adalah bagaimana seorang seperti kita berusaha terus bergerak di saat lelah mencoba menghentikan langkah kita. Belajar adalah tentang bagaimana kita mencari sebuah jati diri bukan sebuah kesempurnaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar